Get Domain...!!!

Selasa, 21 Februari 2012

Toko Online Model bisnis TerBarU...

Bicara soal usaha, terutama pada jenis - jenis usaha retail, pada umumnya tidak jauh dari persoalan penyiapan outlet, lapak, atau showroom, sebagai salah satu cara promosi, mengenalkan berbagai produk kita pada konsumen. Menyiapkan outlet tersebut juga bukan merupakan hal yang murah, paling tidak kita perlu membeli atau menyewa bangunan atau ruang dan mempersiapkan segala perlengkapannya, mulai dari dekorasi, furniture, rak-rak untuk display dan alat-alat elektronik, misal komputer atau laptop. Bagi seorang wirausaha pemula, hal tersebut cukup memberatkan, karena butuh modal yang tidak sedikit pada saat pertama membuka usaha. Tapi seiring dengan kemajuan teknologi informasi, model bisnis konvensional seperti ini bisa diminimalisir, dengan memanfaatkan internet sebagai media bisnis.

Toko online, itulah yang sekarang banyak bermunculan di internet. Dengan hanya memanfaatkan website atau blog, kita sudah bisa menjalankan bisnis kita. Ya... bisnis online, cukup dengan website atau blog kita sudah bisa memasarkan produk-produk kita. Website atau blog tersebut tak ubahnya merupakan outlet/showroom bagi kita dalam model bisnis konvensional. Namun, kita tidak perlu membeli atau menyewa bangunan atau ruangan, namun cukup dengan menyewa hosting dan domain untuk mempublikasikan website atau blog kita di internet (dalam hal ini untuk website atau blog yang berbayar). Biaya pembuatan website atau blog plus biaya sewa hosting dan domain tersebut tentunya jauh lebih murah dibandingkan dengan membeli atau menyewa bangunan untuk sebuah outlet atau showroom.

Hosting sendiri tak ubahnya merupakan rumah kita dalam jaringan internet, sedangkan domain adalah alamat rumah kita di internet. Dengan kata lain hosting dan domain tersebut tak lain adalah outlet dan alamatnya (dalam bisnis konvensional) dan website merupakan display dalam outlet kita. Cukup dengan membayar sewa hosting dan sewa domain dengan kisaran harga masing-masing kurang lebih Rp. 150 ribu, kita sudah dapat memiliki outlet di internet. Harga yang sebanding bila dibandingkan dengan manfaat yang diperoleh. Selain itu, bagi para wirausaha pemula sangatlah membantu karena dengan modal yang cupet sudah dapat memasarkan produk-produknya.

Manfaat lain yang dapat diperoleh dengan menggunakan website atau blog sebagai media bisnis, dengan hanya menyewa hosting dan mendaftarkan domain, kita sudah dapat memasarkan produk-produk kita secara worldwide, luas ke seluruh dunia. Bandingkan dengan bisnis konvensional yang ruang lingkupnya masih terbatasi oleh lingkup geografis, memiliki toko online ruang lingkup pemasarannya jauh lebih luas tanpa batasan geografis. Inilah model bisnis terbaru, bisnis online, yang tentunya akan terus berkembang dan terus bergerak dinamis seiring perkembangan zaman. Dan tentunya ini merupakan peluang dan juga dapat menjadi ancaman bagi kita, tergantung dari sisi mana kita melihatnya.

Jadi bagi anda yang memiliki keinginan untuk menjadi seorang pebisnis namun tidak memiliki modal, model bisnis ini bisa menjadi pertimbangan bagi anda. Membuka toko online, menyewa hosting, yang bisa anda didapatkan di
dan mendaftarkan domain anda di
anda sudah dapat memulai dan menjalankan bisnis anda ^^.

Tidak ada komentar: